Kamis, 31 Agustus 2017

Melapisi Tembok Luar Dengan Lapisan Anti Bocor

Kesibukan berikut pada bulan ini adalah melapisi tembok luar dengan lapisan anti bocor. Bersiap menghadapi musim hujan yang mungkin akan datang dua bulan lagi. Sambungan pinggiran genteng juga dilapisi dengan lapisan anti bocor. Pada mulanya istriku melarang aku untuk memperbaiki kebocoran tembok luar, sebab aku harus naik ke atas atap yang cukup tinggi. Wajarlah istri sayang sama suami. Tapi aku diam-diam naik saja ke atas dengan membawa perlengkapan perbaikan. Ternyata yang dikuatirkan oleh istriku tidak beralasan sama sekali. Istriku berpikir impossible sebaliknya aku berpikir possible. Ternyata memang sangat possible dikerjakan. Dan, aku sudah menyelesaikan pelapisan tembok luar dengan lapisan anti bocor. Apakah pekerjaanku sempurna, nanti akan diuji apabila musim hujan tiba pada November atau Desember. Semoga okay. Jadilah possible.

Ketakutan itu kalau dipelihara terus di dalam pikiran, maka engkau sulit bergerak.

Nanti disambung lagi, ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar